Take a fresh look at your lifestyle.

- Advertisement -

Kesalahan saat berbuka Puasa yang Perlu Dihindari

0 34

Ibadah.co.id-Setelah kita melakukan ibadah puasa selama 14 jam, tentu momen berbuka puasa yang sangat ditunggu-tunggu. Namun, ada beberapa kelasahan yang harus  dihindari saat berpuasa. Sebab, efeknya dapat berbahaya bagi kesehetan tubuh dan mengurangi energi.

Terkadang momen berbuka dijadikan untuk balas dengan setelah seharian tidak makan. Sementara, Nabi Muhammad Saw melarang kegiatan tersebut, sebab tanpa kegiatan balas dendam asupan nutrisi dari makanan secukupnya dapat mengembalikan stamina tubuh.

Di sinilah letak beberapa kesalahan saat berbuka puasa yang dikutip dari Liputan6, Minggu (26/04), di antaranya:

  1. Makan Terlalu Berburu-Buru

Menyegerakan berbuka puasa sangat dianjurkan oleh Nabi Muhammad Saw untuk mengembalikan kesehatan dan kebugaran tubuh. Namun, makan berburu-buru tidak baik bagi kesehatan tubuh. Hal ini dapat membuat perut kembung dan cegukan yang dapat mengganggu aktivitas ibadah lainnya.

2. Minum Air Dingin

Mengosumsi air dingin saat berbuka puasa dapat mensegarkan ternggoran kita. Tanpa kita sadari, tiba-tiba perut terasa kenyang tanpa dimasuki makanan ke dalam mulut. Ditambah meminum air dingin dan manis-manis, tentu kadar gula sulit dikontrol. Maka, sistem lambung harus lama sebab menyesuaikan dengan suhu dingin pada minuman yang masuk.

Hal inilah yang membuat lambung kaget, sebab lambung tidak bekerja sama sekali selama 14 jam. Jadi wajar apabila perut kita sakit dan mual. Hal itu disebabkan terlalu banyak mengosumsi air dingin yang manis-manis sehingga kadar gula yang masuk tidak berjalan dengan optimal.

3. Banyak Makan yang Manis-Manis

Saat berpuasa, kadar gula di dalam tubuh dalam kondisi rendah. Hal inilah yang membuat seseorang lemas dan tidak berenergi. Maka, mengonsumsi yang manis-manis dapat mengembalikan energi kadar gula tubuh kita. Namun, mengonsumsi secara berlebihan dapat berakibat fatal kepada tubuh. Maka, gunakan dengan sewajarnya saja, misalnya segelas teh dingin sudah cukup.

4. Langsung Makan Berat

Menyegerakan buka puasa sangat dianjurkan. Namun, kita langsung makan yang berat dapat mengakibatkan lambung terkejut dan perut kita akan sakit. Makan yang berat di sini seperti nasi. Sementara, selama 14 jam lambung dimasuki makanan sehingga mengalami istirahat untuk membakar racun yang ada dalam tubuh. Oleh karena itu, saat berbuka puasa langsung memakan nasi, dapat mengakibatkan perut kita sakit dan otak tidak konsentrasi lagi.

5. Makan Pedas dan Asem

Makanan pedas dan asem sangat kita bayangkan sebelum berbuka bagi kalian yang suka pedas. Namun, perlu diketahui juga, lambung tidak bisa dipaksa demikian. Lambung akan menjadi kaget saat memakan makanan pedas dan asam ini. Bahkan asam lambung akan menjadi naik dan menyebabkan maag dan diare. (HN/Kontributor)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy