Sekjen Nizar Dorong Kemenag dan FKUB Bangun Dialog Lintas Agama
Ibadah.co.id –Dalam pembukaan Dialog Lintas Agama Tingkat Provinsi Jawa Barat, Sekretaris Jenderal Kemenag Nizar mendorong Kemenag dengan Pemerintah Daerah dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) untuk membangun budaya dialog lintas agama. Dialog ini diarustamakan pada level keluarga dan lingkungan sekitar.
“Pemahaman mengenai pentingnya dialog lintas agama harus diarusutamakan hingga ke level keluarga dan lingkungan RT/RW, baik dalam kerangka regulasi maupun program-program pemerintah di tingkat nasional maupun daerah,” kata Nizar, di Bandung, Jawa Barat, Selasa (6/4).
Dengan mengusung tema “Meneguhkan Jawa Barat sebagai Rumah Bersama Semua Umat Beragama”, dialog ini digelar Pemerintah Daerah Jawa Barat, dan diikuti berbagai unsur masyarakat mulai dari pemerintah, ormas kegamaan hingga perwakilan media di Jawa Barat.
Baca Juga : BILAL, Inovasi Dakwah dan Layanan Keagamaan Lewat Mobil Keliling
Baca Juga : Kemenag Gandeng Baznas Bersinergi Optimalisasi Pengumpulan Zakat
Acara yang berlangsung selama tiga hari, 6-8 April 2021 ini dibuka secara virtual oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Menurut Nizar, peran FKUB sangat efektif dalam membuka dialog antar umat beragama dan pemerintah daerah dalam mengatasi berbagai konflik antar pemeluk agama di Indonesia. (EA)
Baca Juga : Menag Resmikan Perpustakaan dan Laboratorium IAIN Tulungagung
Baca Juga : Arab Saudi Akan Buka Izin Umrah Awal Ramadan, Ini Syaratnya
Baca Juga : Cegah Risiko Covid-19, Menag Terbitkan Panduan Ibadah Ramadan