Ibadah.co.id – Seiring dengan dimulainya kembali perjalanan internasional setelah beberapa saat lalu diperketat dikarenakan pandemI covid-19 , kunjungan wisatawan Muslim diperkirakan akan mencapai 140 juta pada 2023.
Prediksi tersebut berdasarkan laporan Mastercard dan CrescentRating dalam Global Muslim Travel Index (GMTI) 2022 yang dirilis Juni 2022. Dalam GMTI tersebut juga turut memprediksi kembalinya industri perjalanan seperti pada 2019.
“[Ini] kembali ke tingkat sebelum pandemi yaitu 160 juta pada 2024,” bunyi laporan tersebut yang dikutip, Senin (13/6/2022).
Sementara itu, proyeksi pra-pandemi sebanyak 230 juta kunjungan pada 2026 akan tercapai pada tahun 2028. Estimasi pengeluaran Halal Travel bisa mencapai US$225 miliar pada 2028.
Pelancong perempun juga diproyeksikan menjadi salah satu segmen dengan pertumbuhan tercepat dalam pasar perjalanan Muslim, yaitu mencapai sekitar 45 persen dari kunjungan muslim global.
Menurut laporannya, Pasca Covid-19, sektor perjalanan akan mengandalkan data untuk membantu rencana pemulihan dan menghadapi tantangan untuk meningkatkan sektor perjalanan agar pulih sepenuhnya. Oleh karena itu,dibutuhkannya data dan wawasan untuk para pelaku industri perjalanan, perhotelan, dan pariwisata untuk memenuhi kebutuhan, harapan, dan permintaan konsumen yang terus berkembang dari sektor perjalanan Muslim.
Laporan tersebut juga optimistis bahwa ekonomi akan segera pulih dari kerusakan akibat pandemi. Selain itu, sebagai roda gigi industri perjalanan untuk perjalanan internasional bebas karantina, kami percaya sektor perjalanan Muslim dapat memberikan kontribusi yang sangat besar untuk mempercepat pemulihan.
Menutut Data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan bahwa jumlah kumulatif kunjungan wisatawan asing ke Indonesia pada tahun 2021 adalah sekitar 1,65 juta orang. Bila dibandingkan dengan capaian di tahun sebelumnya sebesar 4,05 juta orang, maka jumlah itu menurun 61,59 persen.
Angka resmi kunjungan wisatawan asing pada 2021 didapat setelah BPS memperoleh data kunjungan wisatawan asing pada Desember 2021. Di bulan itu, kunjungan wisatawan asing sebanyak 163.619 orang. (AF)
Baca juga : Salah Satu Partai di Tunisia Junjung Nilai Islam Dalam Konstitusi!
Baca juga : Kemenag : Pesantren Khilafatul Muslimin Tidak Terdaftar Di Kemenag