Take a fresh look at your lifestyle.

- Advertisement -

Kader Muhammadiyah Anggota Timnas U-16 Dapat Beasiswa Dari UMY

0 78

Ibadah.co.id – Achmad Zidan Arrosyid dan Fadel Ahmad Arrafi yang merupakan siswa SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta yang sekaligus pemain Timnas  U-16 yang menjuarai Piala AFF 2022 dapatkan beasiswa.

Untuk mengapresiasi prestasi tersebut, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) memberikan Beasiswa Muda Mendunia kepada kedua pemain Timnas Indonesia U-16 tersebut. Beasiswa diserahkan pada Kamis, 25 Agustus lalu. Pemberian beasiswa ini merupakan bentuk apresiasi kepada kedua kader Muhammadiyah yang telah menyumbangkan prestasi di tingkat Internasional dan juga mengharumkan nama bangsa Indonesia.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Al-Islam dan Kemuhammadiyahan UMY Faris Al-Fadhat memberikan ucapan terima kasih kepada Fadel dan Zidan yang telah menyumbangkan prestasi melalui kemenangan di Piala AFF 2022.

”Kami memberikan program Beasiswa Muda Mendunia, yaitu beasiswa khusus kepada anak-anak muda yang memiliki prestasi yang luar biasa, terutama bagi kader-kader Muhammadiyah. UMY menawarkan beasiswa berupa kuliah di UMY tanpa dipungut biaya dan boleh memilih jurusan apa saja kecuali Kedokteran,” jelasnya dilansir dari laman resmi UMY pada Selasa, 30 Agustus 2022.

Kepala Biro Admisi UMY Imam Suprabowo mengapresiasi prestasi Zidan dan Fadel. ”InsyaAllah melalui pemberian beasiswa ini bisa memberikan motivasi kepada tunas-tunas muda Muhammadiyah lainnya,” jelasnya.

Sementara itu, Darmansyah yang merupakan Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta menyampaikan rasa terima kasih kepada UMY. ”Kami ucapkan terima kasih. Perlu diketahui bahwa saat ini Fadel sekarang masuk kelas XI IPA 1 dan ada kelas khusus olahraga dan Zidan saat ini masuk kelas X IPA 1 kelas Khusus olahraga,” tutupnya.(AF)

Baca juga : Rais Aam PBNU Dorong LP Ma’arif NU Perkuat Layanan Pendidikan Inklusif

Sumber : Tempo

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy