Gerhana Matahari Cincin Dapat Dilihat dari Arab Saudi
Ibadah.co.id – Gerhana matahari cincin dapat dilihat dari negara Arab Saudi. Selain Arab Saudi, beberapa negara juga dapat melihat fenomena alam ini, salah satunya Indonesia. Di negara Arab Saudi sendiri, gerhana matahari cincin ini dapat dilihat selama sekitar dua setengah jam.
Dilansir okezone.com pada 21/06/2020, masyarakat Arab Saudi akan dapat menyaksikan gerhana matahari cincin pada Minggu (21/6/2020). Tak hanya itu, mereka yang berada di Afrika, Semenanjung Arab, India hingga China selatan juga bisa melihat fenomena “cincin api” yang paling dramatis membayangi bumi.
Melansir laman Arab News, gerhana matahari cincin terjadi ketika bulan tidak cukup dekat dengan bumi untuk sepenuhnya mengaburkan sinar matahari. Sehingga meninggalkan cincin tipis cakram matahari yang terlihat.
Fenomena ini terjadi setiap tahun atau dua tahun, dan hanya bisa dilihat dari jalur sempit di planet ini. Fenomena alam akan paling terlihat di wilayah Sharurah, Arab Saudi antara pukul 06.59 dan 08.13 waktu setempat sebelum berakhir pada pukul 09.41 pagi.
Sementara, Pusat Astronomi Nasional di King Abdul Aziz City untuk Sains dan Teknologi menerangkan, gerhana akan terlihat di wilayah Makkah selama sekitar dua setengah jam. Di Riyadh, akan terlihat dari 07.10 pagi hingga 20.23 malam.
“Di provinsi timur, gerhana akan dimulai pukul 07.14 pagi dan mencapai puncaknya pada pukul 08.30 pagi sebelum berakhir pada pukul 09.59 pagi,” demikian bunyi keterangan Pusat Astronomi Nasional Arab Saudi. (RB)