Take a fresh look at your lifestyle.

Mantan Presiden Mesir Hosni Mubarak Tutup Usia dalam Usia 91 Tahun

0 86

Ibadah.co.id – Mantan presiden Mesir Hosni Mubarak, mantan perwira angkatan udara yang telah memimpin Mesir selama 30 tahun, kini berpulang ke Yang Maha Pemilik Alam Semesta pada Selasa, 25 Februari 2020, sebagaimana dikabarkan televisi negara setempat.

Mubarak meninggal di rumah sakit setelah sempat dirawat intensif di Rumah Sakit karena adanya komplikasi dari operasi sebelumnya.

Mubarak, seperti dilansir independent.co.uk, yang menjabat sebagai presiden dari 1981 hingga 2011, memainkan peran utama dalam sejarah Mesir baru. Ia dinilai telah mengantarkan kemakmuran bagi masyarakatnya. Membawa hubungan politik dan militer yang erat dengan Amerika Serikat. Namun di sisi lain juga dikenal dengan perilaku korupsi dan polarisasi ekonominya.

Mubarak digulingkan dari kepemimpinannya dalam gelombang pemberontakan rakyat selama kurun 2011 di Timur Tengah dan Afrika Utara. Dan akhirnya dipenjara karena tuduhan korupsi dan melanggar hak asasi manusia, tetapi kemudian dibebaskan.

Terlepas dari represi politik di bawah pemerintahannya, ia dianggap jauh lebih toleran daripada penguasa Mesir saat ini, Abdel-Fattah al-Sisi, dan mengizinkan oposisi partai-partai politik dan media.

Sejak terbebasnya dari penjara tahun 2017, ia menjalani kehidupan yang cukup tenang dengan istrinya, Suzanne, dan dua putranya, Alaa dan Gamal, yang keduanya dihukum karena tuduhan korupsi tetapi dibebaskan setelah empat tahun penjara. (ed.AS/ibadah.co.id/IUK)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy