Take a fresh look at your lifestyle.

Sejarah 1 Muharram, Kisah dan Peristiwa Nabi

0 642

Ibadah.co.id – Sebagai orang muslim, tentu kita tidak lepas dari bulan-bulan yang istimewa. Misalnya saja, sejarah 1 Muharram dengan peristiwa-peristiwa hijrah Nabi Muhammad Saw sampai kisah Nabi terdahulu.

Oleh karenanya, di sini Tim Ibadah akan mengulas beberapa sejarah 1 Muharram yang sebentar lagi akan tiba pada tanggal 20 Agustus 2020.

1 Muharram atau istilah lainnya sebagai tahun baru Islam yang ditandai saat Nabi Muhammad melakukan hijrah dari kota Madinah ke kota Mekkah pada tahun 622 Masehi.

Di masa Nabi Muhammad belum ada istilah kalender. Kemudian, saat Khalifah Umar bin Khattab, dilakukan musyawarah dengan para sahabat Nabi untuk perhitungan tahun Islam.

Maka, perhitungan tersebut dimulai saat Nabi Muhammad hijrah dari kota Mekkah ke Madinah.

Adapun sejarah 1 muharram dapat kami kumpulkan di bawah ini dari berbagai sumber, di antaranya:

1. Haram Berperang

Sesuai dengan namanya, Muharram memiliki arti sebagai bulan yang diharamkan. Sebab, orang Arab dahulu menyakini bulan ini adalah bulan yang suci sehingga tidak boleh dinodai oleh peperangan.

2. Puasa Asyura

Puasa asyura adalah puasa yang disunnahkan untuk dilakukan pada tanggal 10 Muharram. Sebab, puasa ini memiliki erat dengan kebebasan Nabi Musa dan kaum setianya dari kejaran Raja Fir’aun.

3. Gugurnya Husein bin Ali

Di bulan Muharram pernah terjadi peristiwa yang begitu menyedihkan, yaitu terbunuhnya cucu Nabi Muhammad Saw bernama Husein bin Ali di kota Karbala.

4. Diterimanya Pengampunan Nabi Adam As.

Nabi Adam ‘alaihissalam adalah manusia pertama yang Allah turunkan ke muka bumi. Sebelum itu, Nabi Adam dan Siti Hawa berada di Surga. Namun, karena rayuan setan untuk memakan buah terlarang, sehingga Allah menurunkan ke bumi di tempat yang berbeda. Kemudian, Allah satukan kembali antara Nabi Adam dan Siti Hawa.

Maka, untuk menembus segala dosanya. Akhirnya, Nabi Adam bertobat dan Allah mengampuni dosa-dosanya dan tobat tersebut diterima oleh-Nya di bulan Muharram.

5. Berlabuhnya Kapal Nabi Nuh As

Kisah Nabi Nuh As yang memiliki pengikut yang sedikit. Sehingga, berdoa kepada Allah atas perbuatan kaumnya. Maka, Allah menyuruhnya untuk membuat sebuah sampan yang besar dan Allah menurunkan azab banjir yang sangat besar.

Setelah itu, Allah melabuhkan kapal Nabi Nuh di bukit Zuhdi dengan selamat di bulan Muharram, setelah dunia dilanda banjir yang menghanyutkan dan membinasakan.

6. Nabi Ibrahim Selamat dari Kobaran Api

Pada bulan Muharram, Allah menyelamatkan Nabi Ibrahim ‘alaihissalam dari siksa Namrud, berupa api yang membakar.

7. Nabi Yusuf Keluar dari Penjara

Di zaman itu, Nabi Yusuf As adalah Nabi yang paling ganteng sehingga seorang yang melihatnya sambil memegang pisau dan buah, maka bukan buahnya yang diris, melaikan tangannya sendiri sampai tidak merasakan sakit atas irisan tersebut.

Namun, Nabi Yusuf ‘alaihissalam diberikan cobaan sehingga dicebloskan dalam penjara. Maka, di bulan Muharram Nabi Yusuf dibebaskan dari penjara Mesir karena terkena fitnah.

8. Nabi Yunus Keluar dari Perut Ikan Hiu

Pada bulan Muharram Nabi Yunus ‘alaihissalam selamat, keluar dari perut ikan hiu selamat 41 hari.

Itulah beberapa sejarah 1 Muharram yang sebentar lagi kita rayakan sebagai umat Islam. (HN/Kontributor)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy