Ulang Tahun Sinar Mas ke 82, Agendakan Wakaf 10 Ribu Al-Quran
Ibadah.co.id – Ulang tahun Sinar Mas ke-82 pada bulan Oktober mendatang, pihaknya akan melakukan serangkaian acara wakaf 10 ribu Al-Quran kepada masyarakat Indonesia dengan bekerja sama Yayasan Muslim Sinar Mas melalui Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas bersama dengan BenihBaik.com, dan JNE.
Dikutip dari Republika.co.id, Selasa (15/09), program donasi 10 ribu Al-Quran tersebut akan disalurkan melalui platform crowdfunding.
Peluncuran program ini ditandai dengan penandatanganan kerjasama antar pihak yang dilakukan melalui aplikasi Zoom hari ini. Turut menandatangani Ketua Umum Yayasan Muslim Sinar Mas Saleh Husin, dan founder BenihBaik.com Andy F. Noya.
“Indonesia sebagai negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia, masih menghadapi masalah kurangnya ketersediaan Al-Quran,” ujar Saleh Husin.
Dengan begitu, dia menambahkan, Kementerian Agama menyatakan sebanyak 65 persen umat Muslim Indonesia belum lagi mampu membaca Al-Quran dan donasi Al-Quran ini dapat memberikan solusi kepada masyarakat.
Selain itu, Presiden Direktur JNE, M. Feriadi mengatakan, adanya kerja sama ini untuk mengajak masyarakat untuk sadar dan memahami pentingnya berbagi dan berdonasi kepada masyarakat sekaligus menjadi solusi kecintaan kepada Al-Quran.
“Dengan kolaborasi bersama ini, JNE dapat semakin memaksimalkan upayanya untuk memberikan manfaat seluas-luasnya kepada masyarakat,” kata Feriadi. (HN/Kontibutor)