Take a fresh look at your lifestyle.

- Advertisement -

Lima Muslim Amerika Terpilih Menjadi Dewan Perwakilan Rakyat

85

Ibadah.co.id – Lima orang muslim Amerika terpilih menjadi United States House of Representatives atau Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat. Mereka adalah Mauree Turner, Iman Jodeh, Madinah Wilson-Anton, Samba Baldeh, dan Christopher Benjamin.

Seperti dilansir republika.co.id pada 9/11/20, muslim Amerika membuat sejarah dalam pemilihan umum di negara itu pada tahun ini. Terdapat rekor dalam jumlah orang yang memperebutkan kursi parlemen dan rekor pemenang jumlah kursi untuk pertama kalinya.

Laporan dari Huff Post menyebutkan, lima kandidat dari Partai Demokrat telah membuat sejarah menjadi anggota parlemen Muslim di lima negara bagian AS, yaitu Wisconsin, Florida, dan Delaware. Lima orang tersebut, di antaranya, Mauree Turner, yang terpilih di House of Representatives, Oklahoma.

Kemudian ada Iman Jodeh yang terpilih menjadi anggota parlemen Muslim pertama dalam sejarah Colorado. Madinah Wilson-Anton menjadi anggota Kongres AS sekaligus Muslim pertama yang menjadi bagian dari legislatif Negeri Paman Sam.

Selanjutnya, Samba Baldeh menjadi Muslim sekaligus pria kulit hitam pertama yang mewakili House of Representatives, Wisconsin. Christopher Benjamin, anggota House of Representatives Florida, dan orang pertama yang dipilih untuk jabatan negara bagian di Sunshine State.

“Menjadi Muslim pertama yang terpilih di majelis negara bagian sungguh menyenangkan. Tapi juga kesempatan yang saya syukuri, ” ujar Baldeh kepada HuffPost, dilansir About Islam, Ahad (8/11).

Baldeh mengatakan, telah menantikan tantangan dan sangat senang dengan kesempatan untuk melayani Distrik 48. Ia mengatakan tugasnya tak hanya untuk mewakili konstituen saya tetapi juga Muslim, Afrika, dan konstituen kulit berwarna.

Menurut laporan Dewan Hubungan Islam Amerika (CAIR), sejumlah besar pemilih Muslim pergi ke tempat pemungutan suara pada Selasa (3/11). Sebanyak 70 persen dari mereka memilih kandidat presiden dari Partai Demokrat Joe Biden yang saat ini menjadi pemenang dalam pemilihan.

“Mereka adalah bagian dari generasi baru pemimpin Muslim Amerika yang mengubah keterlibatan sipil komunitas kami melalui pengorganisasian relasional yang efektif,” jelas Mohammed Missouri, direktur eksekutif Pusat Advokasi Politik Teknologi Pendidikan Keadilan  Jetpac). Selain lima Muslim yang disebutkan di atas, anggota kongres Muslim Rashida Tlaib dari Michigan dan Ilhan Omar dari Minnesota juga mempertahankan kursi untuk Kongres dalam pemilu AS tahun ini. Mereka bersiap untuk kembali bertugas selama empat tahun ke depan. (RB)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy