Take a fresh look at your lifestyle.

BAZNAS Bantu Program Zmart bagi 50 Mustahik di Ramadhan

28

Jakarta, Ibadah.co.id –Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI memberikan bantuan pemberdayaan melalui program Zmart bagi 50 mustahik di wilayah Jakarta selama Ramadhan 2025.

Zmart adalah program pemberdayaan ekonomi dari BAZNAS yang fokus pada pengembangan warung/toko skala mikro milik mustahik untuk meningkatkan kesejahteraan dan mengatasi kemiskinan di perkotaan.

Penyerahan bantuan Zmart ini diselenggarakan di Gedung BAZNAS RI, Jakarta, Selasa (18/2/2025). Turut hadir Ketua BAZNAS RI Prof. KH. Noor Achmad, MA., bersama Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan, M.A.

Ketua BAZNAS RI Prof. KH. Noor Achmad, MA., menyampaikan, para Saudagar Zmart yang hadir di dalam acara adalah para mustahik yang beruntung untuk mengubah nasib di masa depan. 

“Zmart berasal dari dana halal, yang diberikan para muzaki untuk para Saudagar Zmart hari ini, Bapak dan Ibu harus bisa memiliki cita-cita yang kuat untuk terus berjuang mencari nafkah demi keluarga karena ini bentuk jihad fisabilillah,” ujar Kiai Noor. 

Kiai Noor menambahkan, para saudagar Zmart harus bermimpi dan bercita-cita tinggi, agar BAZNAS bersama penerima bantuan program Zmart dapat mencapai tujuan dalam menciptakan kesejahteraan di dalam keluarga.

“Jangan pernah punya cita-cita yang hanya cukup dengan keadaan  seperti ini. Bercita-citalah menjadi seorang muzaki. Kita bersama-sama berdoa baik para muzaki yang membantu mendanai, para amil yang memfasilitasi dan mustahik yang sedang berupaya berjuang untuk mencapai keberhasilan dan kebanggaan untuk keluarga,” ujar Kiai Noor. 

Pada kesempatan yang sama Pimpinan BAZNAS RI  Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan, M.A., mengatakan Zmart merupakan program pengembangan ekonomi mustahik yang dikembangkan di setiap wilayah Provinsi/Kabupaten/Kota. Saat ini, lanjut Saidah, sudah ada 3.154 warung Zmart yang tersebar di seluruh Indonesia. 

“Setiap warung mendapat bantuan Rp15 juta untuk warung rombong, dan Rp7,5 juta untuk warung existing. Bagi para penerima ini merupakan kesempatan yang besar, yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan mustahik,” ujar Saidah. 

Menurutnya, penambahan Zmart di setiap tahun merupakan bukti BAZNAS tetap konsisten dalam memberikan fasilitas yang memadai bagi para mustahik yang membutuhkan. 

“Perlu kami laporkan bahwa program Zmart  sebagai program pemberdayaan ekonomi masyarakat, sudah berjalan sejak tahun 2018-2024 dan terus sampai 2025. Kita telah menciptakan 224 muzaki dengan pendapatan bulanan mulai Rp5.567.000 sampai dengan Rp25.000.000,” ujarnya. 

Saidah menambahkan, bahwa program Zmart akan terus menginisiasi langkah konkret di tahun 2025 ini, dan akan terus banyak menjalin kerja sama dengan mitra yang turut andil membantu BAZNAS, seperti halnya PT Sumber Trijaya Lestari (Aksesmu). 

“Khusus bulan Ramadhan ini BAZNAS meluncurkan 50 ritel Zmart yang akan tersebar di wilayah sekitar kantor atau di sepanjang jalan Matraman sampai dengan Senen.  Dengan 30 menggunakan Zmart lori, dan 20 Zmart warung existing. Dan yang pasti kita telah bermitra dengan Aksesmu, di mana memudahkan Bapak dan Ibu Saudagar Zmart agar dapat berbelanja melalui handphone dan barang akan diantar sampai warung Bapak dan Ibu,” ujar Saidah. 

Turut hadir, Pimpinan BAZNAS RI Bidang Perencanaan, Kajian dan Pengembangan Prof. (H.C.) Dr. Zainulbahar Noor, SE.MEc., Pimpinan Bidang Pengumpulan Rizaludin, M.Si, CFRM, Deputi 2 BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Dr. H. M. Imdadun Rahmat, M.Si., Sekretaris Utama BAZNAS RI H. Subhan Cholid, Lc.,MA., dan Business Alliance Sr. Manager Aksesmu Dendy Wibowo.

Sumber : Baznas

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Comments are closed.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy