Take a fresh look at your lifestyle.

Kompol Bektyana: Sholat Subuh Berjama’ah Memiliki Keutamaan dan Pahala yang Berlipat

0 95

Ibadah.co.id – Sholat subuh berjama’ah memiliki banyak keutamaan yang luar biasa dibanding waktu sholat lainnya. Ada 10 (sepuluh) keutamaannya. Di antaranya, mendapatkan berkah dari Allah Swt, dan juga mendapatkan cahaya yang sempurna pada hari Kiamat. Begitu juga pahala yang berlipat ganda.

Dan sholat subuh akan berada dalam jaminan Allah Swt, serta dibebaskan dari sifat orang munafik, jama’ah sholat subuh dipersaksikan oleh malaikat, berpeluang mendapatkan pahala Haji atau Umroh bila berzikir hingga terbitnya matahari. Kesempatan untuk melaksanakan sholat sunah subuh, dan meraih keselamatan dari siksa neraka dan kemenangan dengan melihat Allah Swt, pada hari kiamat nanti.

10 (sepuluh) keutamaan yang di sebutkan di atas terdapat dalam hadist yang Shahih. Ini yang menjadikan motivasi dorongan kuat Kapolsek Cigudeg, Kompol Bektyana, dalam menggalak kan Sholat Subuh berjamaah kepada warga masyarakat, khusus nya kepada personil Polsek Cigudeg Polres Bogor.

Hal ini disampaikan Kompol Bektyana, saat selesai melaksanakan sholat subuh berjama’ah di Masjid Jami’ Al-Muhajirin, Jumat (29/11/19). Masjid yang terletak di Kp. Ciparay, Desa Banyuwangi, Kec. Cigudeg, Kab. Bogor ini, setiap subuhnya dipenuhi para jama’ah. Kapolsek Cigedug datang bersama anggota Pawas dan piket lain-nya.

Bertindak sebagai imam sholat subuh yaitu ustad Ujang. Kompol Bektyana berharap, masjid dan musholla yang ada di wilayah Kec. Cigudeg selalu dipenuhi warga masyarakat, guna melaksanakan sholat subuh berjama’ah. Mengingat pahala dan keutamaannya yang begitu besar. (HN/Ibadah.co.id)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy