Take a fresh look at your lifestyle.

- Advertisement -

Tingkatkan Pelayanan Jamaah Haji, Wamenag Resmikan 2 Gedung Asrama Haji Transit Jayapura

0 45

Ibadah.co.id – Dalam rangka meningkatkan pelayanan jamaah haji, Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa’adi meresmikan Gedung Arafah dan Gedung Muzdhalifah Asrama Haji Transit Jayapura, Papua.  Asrama haji tersebut dibangun melalui Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) tahun 2020 dan tahun 2022.

Selain asrama haji, Wamenag meresmikan Balai Nikah dan Manasik Haji Distrik Jayapura Selatan, Distrik Jayapura Utara dan Distrik Muara Tami, serta Asrama Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kabupaten Keerom.

Wamenag menyampaikan apresiasi atas kerjasama seluruh pihak hingga asrama haji dan sarana layanan keagamaan yang dibangun melalui Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) 2020 dan 2022 selesai dengan baik dan tepat waktu.

“Kita bersyukur, pembangunan Asrama Haji Transit Jayapura ini  selesai tepat waktu, sehingga calon jemaah haji bisa menggunakan sarana tersebut pada musim haji tahun ini. Ini berarti pelayanan Kementerian Agama di Bumi Cenderawasih harus maksimal,” terang Wamenag, Selasa, (07/03/2023).

“Seluruh ASN Kementerian Agama tentu berupaya memberikan pelayanan terbaik, khususnya dalam penyelenggaraan ibadah haji,” sambungnya.

Pada kesempatan yang sama, Pelaksana Harian (Plh) Gubernur Papua, Muhammad Ridwan Rumasukun menyampaikan apresiasinya atas pembangunan asrama haji dan sejumlah fasilitas layanan keagamaan di Papua. “Semoga menjadi nilai manfaat bagi jemaah haji dan masyarakat Papua, memberikan pelayanan yang maksimal terhadap tamu-tamu Allah setiap tahun, dan bisa menjadi penyumbang PNBP bagi negara,” ujar Muhammad Ridwan.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Papua, Pdt. Klemens Taran menyampaikan, tahun 2020 Kemenag Papua mendapat anggaran pembangunan gedung Asrama Haji, Balai Nikah dan Manasik Haji Distrik Jayapura Selatan, dan Distrik Jayapura Utara. “Tahun 2022 mendapat anggaran pembangunan satu gedung Asrama Haji yang diberi nama gedung Muzdalifah, Balai Nikah dan Manasik Haji Distrik Muara Tami dan Asrama MAN Keerom,” terangnya.

Tampak hadir, Sekretaris Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Ahmad Abdullah, Direktur Urusan Agama Kristen Pdt. Amsal Yowei, Ketua DPRD Kota Jayapura Abisai Rollo, Rektor IAIN Fattahul Muluk Papua Marwan Sileuw, Ketua STAKPN Sentani Fredrik Warwer, Kepala BDK Papua M. Mochtar Tuhuteru, Ketua MUI Provinsi Papua, K.H. Syaiful Islam Al Payage, FORKOPIMDA serta pimpinan organisasi keagamaan se-Kota Jayapura.

Semoga pelayanan jamaah haji terus semakin meningkat. Mengingat Indonesia merupakan negara yang memiliki penduduk muslim terbanyak di dunia. Semoga musim haji tahun ini dan seterusnya semakin baik dan maksimal.

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy