Cara Menghilangkan Noda Makeup di Hijab Sekali Kucek
Ibadah.co.id-Bagaimana perasaanmu jika hijab kesayangan dan belinya susah bahkan harganya malal, lalu terkenak noda makeup sendiri atau orang lain, tentu jika dibasuh atau dikucek akan merusak pada kain hijab kesayanganmu, ada juga tidak hilang malah semakin banyak terkenak biasan air.
Bisanya, makeup yang sering menodai hijab adalah lipstik. Terkadang tanpa kita sadari, saat makan ada sisa makanan di mulut lalu mengusapnya pakai hijab sendiri. Lah, untuk menghilangkan lipstik yang menempel di hijab, bisa dengan menggunakan hairspray, lalu diamkan 10 menit, kemudian dibias sampai bersih.
Kasus kedua, jika kita sering menggunakan maskara dan eyeliner setelah menggunakan hijab, pasti sisi kiri atau kanan hijab akan terkenak dua noda itu. Apalagi, menggunakan maskara atau eyeliner berjenis waterproof, maka butuh tenaga ekstra untuk menghilangkannya. Untuk menghilangkannya bisa menggunakan eye makeup remove, lalu cuci seperti biasa.
Terakhir, jika kebiasaan menggunakan bedak saat setengah menggunakan hijab, biasa terciprat noda foundation dan bedak yang memberikan warna kuning keputih-putihan pada hijab. Noda ini tergolong sulit dihilangkan, maka kita mencucinya dengan menggunakan sabun cuci piring untuk mengangkat noda berminyak dari foundation. Kemudian gosok perlahan dan bilas dengan sabun cuci pakaian seperti biasa. (HN/Kontributor)