Take a fresh look at your lifestyle.

Innalillahi, Ketua MUI Sulsel Kiai Sanusi Baco Tutup Usia

1 131

Ibadah.co.id- Kabar duka datang dari ulama sekaligus Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulsel AGH KH Sanusi Baco yang meninggal dunia di Rumah Sakit Primaya (Awal Bros), Sabtu (15/5) pukul 20.00 WIB. Kabar duka ini disampaikan akun instagram resmi Kementerian Agama.

“Innalillahi wa innailaihi roji’un.. Menag Yaqut Cholil Qoumas @gusyaqut beserta keluarga besar Kementerian Agama turut berduka cita atas berpulangnya KH Muhammad Sanusi Baco, Lc (Mustasyar PBNU) pada Sabtu, 15 Mei 2021,” ungkapan duka yang tertulis di instagram kemenag_ri, Sabtu (15/5).

“Semoga Allah senantiasa merahmati almarhum, menerima amal ibadahnya, dan mengampuni setiap khilafnya. Aamiinn ya Rabbal’alamiin,” sambungnya.

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan RI Mahfud MD menyampaikan ungkapan dukanya di twitter. Ia juga turut mengenang sosok ulama yang dikenal luas ilmunya serta lembut penampilannya.

“Sangat berduka. Hari ini (15/5/21) Anre Gurutta (AG) KH Sanusi Baco, Ketua MUI Sulawesi Selatan wafat di Makassar. Inna lillah wa inna ilaihi raji’un,” kata Mahfud MD lewat akun twitter-nya.

“Semoga Allah mengampuni dosanya dan memberikan surga-Nya,” lanjutnya.

Mahfud MD mengenang momen ketika dirinya pergi ke Makassar dan biasanya mampir ke kediaman AGH Sanusi Baco. Mahfud mengatakan dirinya senang berdiskusi tentang masalah-masalah keummatan.

“Beliau selalu bersemangat dan banyak humor. Sedih juga, saat kunjungan ke Makassar pertengahan Ramadhan kemarin saya tidak mampir ke rumah beliau. Karena suasana pandemi Covid-19,” ujar Mahfud. (EA)

Baca Juga : Dirilis PBNU Tahun 1938, Begini Lafaz Doa Qunut Nazilah Untuk Palestina

Baca Juga : Mengenal Masjid Bersejarah Peninggalan Kesultanan Deli

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

1 Comment
  1. […] juga doa ibu. Maka dari ibu, jasa ibu atas anaknya tak bisa dipandang rendah. Mengenai ibu, Alm. KH Sanusi Baco memberikan […]

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy