Take a fresh look at your lifestyle.

MasyaAllah, Paul Pogba Kibarkan Bendera Palestina di Stadion Old Trafford

3 142

Ibadah.co.id- Agresi militer Israel yang terus dilancarkan hingga menewaskan banyak rakyat Palestina, membuat banyak pihak mengecam aksi tersebut. Dukungan kepada Palestina terus mengalir dari berbagai kalangan di seluruh dunia, baik masyarakat sipil, tokoh masyarakat bahkan bintang sepak bola dunia, Paul Pogba.

Paul Pogba membentangkan bendera Palestina pada dini hari tadi, usai pertandingan Manchester United dengan Fulham dengan skor akhir pertandingan adalah 1-1. Pertandingan pekan ke-37 Liga Inggris 2020-2021 ini digelar di Stadion Old Trafford, Inggris.

Manchester United unggul lebih dulu pada menit 15 via sepakan cantik Edinson Cavani. Sayangnya, keunggulan itu tidak bertahan sampai akhir laga. Sebab, di menit 76, Fulham menyamakan kedudukan lewat sepakan Joe Bryan.

Momen itu tercipta saat Pogba mendekati tribun di belakang gawang, tiga orang suporter memanggilnya sambil memberikan salam “Assalamualaikum.” Rupanya mereka memberikan bendera Palestina untuk dibawa Pogba.

Baca Juga : Israel Terus Bombardir Palestina, DK PBB Bakal Gelar Rapat Darurat

Setelah bersalaman dengan gelandang Prancis itu, salah satu suporter berteriak kegirangan. Betul saja setelah mendapatkannya, Pogba langsung mengibarkan bendera Palestina itu sambil melanjutkan victory lap.

https://www.instagram.com/p/CPBv7OTJGrf/

Bersama Amad Diallo, Paul Pogba memegangi bendera Palestina tersebut dan mengelilingi stadion Old Trafford. Momen tersebut juga diunggah Pogba dalam akun instagram pribadinya dengan menuliskan caption, “Mari kita jaga bumi ini agar tetap aman dan bebas dari kekerasan. Pray for Palestina,”.

Sebelumnya, Bintang Leicester City Wesley Fofana dan Hamza Choudhury membawa bendera Palestina setelah tim mereka menang 1-0 atas Chelsea di final Piala FA. (EA)

Baca Juga : Ikut Aksi Bela Palestina di New York, Bella Hadid : Aku Cinta Palestina

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

3 Comments
  1. […] Baca Juga : MasyaAllah, Paul Pogba Kibarkan Bendera Palestina di Stadion Old Trafford […]

  2. […] Baca Juga : MasyaAllah, Paul Pogba Kibarkan Bendera Palestina di Stadion Old Trafford […]

  3. […] Baca Juga : MasyaAllah, Paul Pogba Kibarkan Bendera Palestina di Stadion Old Trafford […]

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy