Take a fresh look at your lifestyle.

Menag Pimpin Pembacaan Doa Ziarah Nasional Hari Pahlawan 2023

0 343

Jakarta, Ibadah.co.id Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas memimpin pembacaan doa dalam Upacara Ziarah Nasional Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2023 yang berlangsung di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata Jakarta.

Dalam upacara yang langsung dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, Menag berdoa agar negara ini selalu dalam semangat persatuan dan dalam harmoni kebersamaan.

Hal ini menurut Menag, seperti yang sudah dicontohkan para pahlawan. Meskipun berbeda iman, para pahlawan memiliki satu tekad untuk meraih kemerdekaan bangsa.

“Eratkan hati kami dalam semangat persatuan,satukan langkah kami dalam harmoni kebersamaan. Negeri ini dimerdekakan oleh hamba-hambamu yang berbeda iman, yang bertekad satu meraih kemerdekaan dan mewariskan kebebasan untuk sesama,” doa Menag, Jumat (10/11/2023).

Menag juga berdoa agar bangsa ini selalu berterima kasih kepada para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa, raga, dan harta untuk kejayaan Negara Republik Indonesia. “Ingatkan kami untuk selalu berterimakasih kepada pendahulu kami yang berjuang tanpa pamrih, yang berkorban jiwa, raga, dan harta, demi kemuliaan dan kejayaan negeri tercinta,” kata Gusmen, panggilan akrabnya.

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy