Take a fresh look at your lifestyle.

PKPT IPNU-IPPNU ITSNU Bagi Takjil, Bonus Kopi Robusta untuk Donatur

1 145

Ibadah.co.id-PKPT IPNU-IPPNU ITSNU Pasuruan menggelar acara bagi-bagi takjil Ramadan 2020. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang dilakukan di depan kampus ITSNU-STAIS Pasuruan.

“Dana dari kegiatan ini, berasal dari solidaritas anggota. Selain itu kita juga open donasi dengan 15 pembayaran pertama di atas sebesar 20.000 dengan bonus kopi robusta dengan berat 200gr” ujar Zainul Arifin saat diwawancara, Sabtu (16/05).

Zainul menambahkan, dana yang terkumpul tadi dikelola sendiri oleh mahasiswa anggota PKPT IPNU-IPPNU ITSNU Pasuruan menjadi menu buka berupa nasi bungkus dan air mineral dalam kemasan yang siap saji diberikan kepada pengendara dan orang di jalan.

“Selain dari anggota dan para donasi, dana untuk kegiatan ini juga disupport oleh produk Negeri Kopi, JossNU (relawan NU Kab. Pasuruan), dan juga pihak kampus ITSNU Pasuruan,” jelas mahasiswa jurusan Pendidikan Fisika itu sekali lagi.

Terlihat rekan dan rekanita bersemangat membagi takjil meskipun di tengah pandemic covid-19. Namun, solidaritas yang dibangun tidak dapat menghapus jiwa kemahasiswaan yang tumbuh dalam hati masing-masing.

Takjil ini selain dilakukan untuk berbagi kenikmatan di bulan Ramadan, juga salah satu upaya untuk memperkenalkan kampus ITSNU kepada masyarakat. (HN/Kontributor)

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

1 Comment
  1. […] –Ramadhan akan tiba, pastinya masyarakat Indonesia akan kembali berburu takjil menjelang berbuka puasa. Nah, tapi apakah benar makna takjil adalah hidangan pembuka? Dan […]

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy