Take a fresh look at your lifestyle.

Peringatan Nuzulul Qur’an Tingkat Kenegaraan Usung Tema Al-Qur’an dan Spirit Perdamaian

1 109

Ibadah, Jakarta – Peringatan Nuzulul Qur’an (Hari Diturunkannya Al-Qur’an) Tingkat Kenegaraan akan dihelat di Aula HM. Rasjidi Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pusat, Jl. MH. Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (29/4/21) malam. Tema yang diusung pada peringatan Nuzulul Qur’an tahun 2021 adalah Al-Qur’an dan Spirit Perdamaian.

“Ramadan sebagai bulan Al-Qur’an sebagaimana disebutkan di Surat Al-Baqarah Ayat 185 layak diperingati. Peringatan Nuzulul Qur’an ini merupakan ungkapan syukur kepada Allah yang membimbing umat manusia melalui Kitab Suci Al-Qur’an,” ungkap Direktur Penerangan Agama Islam Kemenag, Juraidi, saat ditemui di ruangan kerjanya, Kantor Kemenag Pusat, Jl. MH. Thamrin, Jakarta, Kamis (29/4/21).

Peringatan Nuzulul Qur’an ini akan menghadirkan Pakar Ilmu Qiraat, Kiyai Haji Ahsin Sakho Muhammad dan Qari/Qariah Terbaik pada MTQN XXVIII Tahun 2020 di Padang Provinsi Sumatera Barat, Ustaz Abdulah Fikri dari Sumatera Barat dan Ustazah Rofiatul Muna dari Jawa Timur.

 “Al-Quran berisi petunjuk untuk mencapai kebahagiaan di dunia dan akhirat. Untuk memperoleh petunjuk dari Al-Quran perlu ada upaya menggalinya. Nuzulul Qur’an kali ini kita jadikan momentum untuk lebih dekat dengan Al-Quran,” tambahnya.

Juraidi menambahkan, acara akan didahului dengan persembahan Salawat Al-Quraniyah oleh IPQAH (Ikatan Persaudaraan Qari Qariah dan Hafizh Hafizhah) Provinsi DKI Jakarta.

“Semoga kita akan mendapatkan pertolongan dari Rasulullah dan pembelaan dari Al-Qur’an di Hari Kiamat,” tambahnya.

Peringatan yang dihelat dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat ini akan dilangsungkan secara daring dan luring. Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas dijadwalkan hadir secara luring. Sedangkan Wakil Presiden, KH. Ma’ruf Amin akan menyampaikan sambutan secara virtual.

Baca juga: Sertifikasi Halal Bantu Mudahkan Produk UMK Dieproduk kspor

Baca juga: Keutamaan Shalat Tarawih menurut Kitab Dzurrotun Nasihin

Peringatan Nuzulul Qur’an Tingkat Kenegaraan ini akan diakhiri dengan pembacaan doa oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Rabithah Alawiyah, Jakarta, Habib Zein Bin Umar Bin Smith. (ed.AS/ibadah.co.id/rilis).

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

1 Comment
  1. […] yang sejak kecil sudah berkecimpung di dunia qari ini memang menjadi salah satu qari kebanggaan Indonesia, yang sudah terkenal hingga ke […]

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy