Take a fresh look at your lifestyle.

- Advertisement -

Sinergi dengan IKDU Indonesia, BSI Maslahat Sediakan Warung Makan Gratis

0 23

Ibadah.co.id – BSI Maslahat bersinergi dengan Yayasan Ikdu Indonesia hijau membagikan makanan gratis kepada para dhuafa dan orang-orang yang membutuhkan. Program ini diberi nama dengan “Warung Makan Gratis”. 

Beras yang digunakan pada program ini berasal dari para petani yang diberdayakan, sehingga ikut mendorong kesejahteraan petani. Dengan hal ini, petani mendapatkan penghasilan lebih dari hasil panennya. 

Direktur Care Program BSI Maslahat, Ilham Syahputra menyampaikan program ini tidak hanya memberi makan kepada orang yang membutuhkan tetapi sekaligus meningkatkan kesejahteraan petani.  “Bantuan yang diberikan diharapkan bisa meringankan beban warga, karena makanan adalah kebutuhan hidup dasar masyarakat,” kata Ilham.

Warung Makan Gratis sudah beroperasi sejak Agustus 2022 dan stelah menyalurakan 100 makanan perharinya. BSI Maslahat memberikan bantuan berupa Berasera yang berasal dari petani binaan BSI Maslahat di Desa Padi Rejo Asri Lampung Sumatera Selatan. Beras yang diberikan setara 500 kilo gram beras.

Yayasan Ikdu Indonesia Hijau mengembangkan program untuk lebih bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.  Warung Makan Gratis yang sudah berdiri saat ini merupakan outlet pertamanya. Terletak di Jl Abdul Ghani RT 011 RW 004 Kalibaru Cilodong Depok. 

Lingkungan tempat berdirinya warung tersebut sudah tepat karena sebelumnya telah dilakukan survey lokasinya berada di tempat mayoritas masyarakat yang kurang mampu. Di wilayah tersebut terdapat sebanyak 75 kepala keluarga dengan mata pencaharian sebagai mitra ojek online dan pedagang asongan. Bahan bahan pokoknya yang akan dipergunakan berasal dari program “keringat petani. Pembagian makanan ditujukan bagi siapa saja yang ingin makan gratis.

BSI Maslahat memberikan bantuan agar program tersebut terus berjalan dan bisa memberikan kemaslahatan untuk penerima manfaat dan juga para petaninya.

Yuk, bantu para dhuafa lainnya mendapatkan makanan sehat dan bergizi melalui infaq anda. Salurkan melalui rekening Bank Syariah Indonesia 7085008808 an. BSI Maslahat  Infaq, melalui BSI Mobile atau Scan QRIS.

Pada tahun ini BSI Maslahat mempunyai campaign GoHappy. Dalam campaign ini masyarakat bisa membantu donasi untuk masyarakat terdampak bencana di Indonesia melalui Infaq Kemanusiaan. Donasi bisa dilakukan melalui  https://www.bsimaslahat.org/gohappy/.

Sumber: Press Release BSI Maslahat

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Leave A Reply

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy